Patroli Bersama TNI/Polri, Himbau Prokes dan Vaksinasi

Muko Muko ,Ink -;Tingkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya patuh terhadap protokol kesehatan (prokes) ditengah pandemi covid-19, Patroli Gabungan Polres Mukomuko dan Kodim 0428/Mukomuko siang hari kemarin Minggu (06/02) kembali memberikan himbauan ditengah masyarakat.

Selain himbauan, tim yang diawaki Bripka Jurnalis Lubis, Bripda Satria Jati Pamungkas dan Bripda Jefri Setya Saputra serta Anggota TNI Serma Lasdyanto dan Serda Kiki ini juga membagikan masker kepada warga yang tidak menggunakan terang Kapolres Mukomuko AKBP Polda Bengkulu Witdiarti S.IK, MH, melalui Anggota Humas Briptu Yogi dalam keterangan tertulis.

Tim Patroli juga menyampaikan Sosialisasi Perbup Nomor : 30 tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) sambungnya.
Alhamdulilah pungkasnya, kegiatan ini mendapat tanggapan positip dari masyarakat yang juga diberikan himbauan agar ikut serta dalam kegiatan vaksinasi untuk meningkatkan kekebalan imunitas.(Humas Polda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *