Pengamanan Shalat Jumat, Polres Kepahiang Turunkan Patroli Polwan
Kepahiang ,Ink – Tingkatkan rasa aman dan nyaman warga yang akan melaksanakan Ibadah Shalat Jumat berjamaah, Polres Kepahiang Polda Bengkulu siang hari kemarin Jumat (18/02) kembali menurunkan Tim Patroli yang diawaki Polwan atau Polisi Wanita.
Memaksimalkan pelaksanaan kegiatan ditengah keterbatasan anggota, Tim yang diawaki IPDA Reka Geofani S.TRK dan IPDA Agustin Wulandari selaku Perwira Pengendali ini melaksanakan pengamanan sembari patroli sambang rumah ibadah.
Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu AKBP Suparman, S.IK, M.AP., melalui Anggota Si Humas Brigpol Bacharudin, dalam keterangan tertulisnya menyampaikan .”kegiatan pengamanan Shalat Jumat merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan,” pungkasnya.
Kegiatan yang disertai dengan penyampaian himbauan kamtibmas dan prokes ini mendapat tanggapan positip dari masyarakat.(Humas Polda)