Anev Ops Ketupat Nala 2022, Wakapolres Mukomuko Ucapkan Terimakasih

Muko Muko ,Ink – Pimpin pelaksanaan anev (analisa dan evaluasi) pelaksanaan tugas kepolisian selama Operasi Ketupat Nala 2022 pagi hari ini Senin (09/05), Wakapolres Mukomuko Polda Bengkulu Kompol Ahmad Musrin Muzni, SH., S.IK, secara khusus atas nama pimpinan memberikan ucapan terimakasih.

Ucapan terimakasih diberikan untuk seluruh Anggota atas berbagai pelaksanaan tugas sehingga situasi kamtibmas dan mudik lebaran 1443 H tahun 2022 secara keseluruhan dinilai sukses tegasnya dalam acara yang berlangsung di Aula Serbaguna Polres.

Wakapolres juga memberikan ucapan terimakasih dan apresiasi untuk Jjaaran TNI dan Pemda melalui berbagai Dinas serta pihak terkait yang juga terlibat aktif dalam upaya menyukseskan lebaran aman.(Humas Polda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *