Terduga Pelaku Penipuan Hingga Korban Alami Kerugian 3 Ratus Juta Lebih Berhasil Diringkus Polisi

Terduga Pelaku Penipuan Hingga Korban Alami Kerugian 3 Ratus Juta Lebih Berhasil Diringkus Polisi

Bengkulu ,Ink – Dilaporkan Menipu Hingga Ratusan Juta, Warga Kelurahan Berkas Diamankan Polres Bengkulu
Berbekal informasi keberadaan terduga pelaku tindak pidana penipuan dan atau penggelapan, Polres Bengkulu Polda Bengkulu tadi malam Jumat (28/10) langsung menurunkan Tim Opsnal Macan Gading yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim AKP Welliwanto Malau, S.IK, MH, dan Kanit Pidum IPDA Rido Fajri, SH, untuk melakukan tindakan penyelidikan kepolisian.

Tindak lanjut kegiatan ini, seorang pria insial AFF (52) berhasil diamankan sebagai terduga pelaku dari kediamannya di Kelurahan Berkas Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu terang Kapolres Bengkulu Polda Bengkulu AKBP Andi Dady Nurcahyo Widodo EP, S.IK,melalui Kasie Humas AKP Sugiarto dalam keterangan tertulisnya pagi hari ini Sabtu (29/10).

Selain terduga pelaku, tim juga mengamankan satu unit mobil toyota veloz sebagai barang bukti pendukung karena dipergunakan terduga pelaku saat beraksi tambahnya lagi.

Menutup keterangan, Kasie Humas menyebutkan pengungkapan berawal dari penyelidikan yang terus dilakukan setelah pihaknya menerima laporan korban pada bulan Februari yang lalu.

Kepada penyidik, korban mengaku mengalami kerugian hingga Rp.303.397.000 (Tiga Ratus Tiga Juta Sembilan Puluh Tujuh Ribu Rupiah) setelah dirinya berupaya mencairkan Bilyet Giro yang diberikan terduga pelaku sebagai alat pembayaran rokok berbagai merek namun ternyata kosong atau tidak bisa dicairkan sehingga kemudian melapor kepada pihak kepolisian pungkasnya.(Humas Polda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *