KEPAHIANG ,INK – Memberi tidak akan menjadikan kita miskin dan bagi yang menerima juga tidak akan serta merta menjadikannya dia kaya raya.
Dalam kehidupan sosial bermasyarakat kita wajib saling membantu sesama. Hal itu diwujudkan oleh Kasat Narkoba Polres Kepahiang Polda Bengkulu, AKP Tomy Sahri S.H.,M.H, yang turun langsung ke lapangan guna membagikan bansos sembako kepada warga masyarakat.
Seperti diketahui bantuan berupa 25 paket bahan pokok dengan ini dibagikan dalam rangka membantu sesama untuk negeri yang dilakukan oleh Polres Kepahiang dan jajaran.
Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu AKBP Yana Supriatna, S.IK.M.Si melalui Kasat Resnarkoba Polres Kepahiang mengatakan, wajib dalam hukum Islam bagi kita untuk saling tolong menolong terhadap sesama.
“Dalam agama Islam, berbagi kepada sesama adalah keharusan, apalagi dalam suasana Bulan Suci Ramadhan seperti saat ini. Kegiatan pemberian sembako ini kami lakukan untuk membantu sesama,” ucapnya Kasat Narkoba.
AKP Tomy Sahri S.H.,M.H.
ia mengatakan, bakti sosial ini ditujukan untuk masyarakat yang membutuhkan, warga lansia dan masyarakat yang sakit menahun.
“Kami berharap dengan kegiatan bakti sosial ini dapat sedikit meringankan beban warga dan kepada warga yang menerima bantuan dapat senantiasa menjadi sahabat Polri,” ujarnya.(Ink)
Sumber:Humas Polda