LEBONG ,INK – Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan, S.I.K., bersama Wakapolres Lebong Kompol Muliyadi, bersama Kapolsek Lebong Tengah Iptu Tulus Wibowo, Kapolsek Rimbo Pengadang Iptu Budi Trisna, S.E., KBO Sat Binmas Ipda Indra, KBO Satreskrim Ipda Wiwin, Kasiwas Aiptu RA Siringo-ringgo, dan para operator Quick Wins Triwulan III, mengikuti Vicon Sosialisasi Program Quickwins Presisi TW III Tahun Anggaran 2023, Selasa (1/8/2023).
Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan, S.I.K., melalui PS Kasubsi PIDM Humas Aipda Syaiful Anwar dalam keterangannya, Selasa (1/8/2023) saat press release mengatakan, selama Operasi Patuh Nala 2023, pihaknya berhasil melakukan 45 penegakan hukum, 126 teguran dan 160 ETLE Mobile.
Adapun, materi yang disampaikan dalam Vicon tersebut adalah anduan Program Quickwins TW III Tahun 2023 Periode 1 Agustus – 30 September 2023 mempunyai 4 Kebijakan, 8 Program, 32 Kegiatan dan 111 Indikator.
Adapun Kebijakannya :
– Kebijakan 1 ( Transformasi Organisasi )
– Kebijakan 2 ( Transformasi Operasional
– Kebijakan 3 ( Transformasi Pelayan Publik )
– Kebijakan 4 ( Transformasi Pengawasan )
Penambahan kegiatan pada Program Quickwins TW III 2023 akan meningkatkan Program dengan menciptakan sinergi antara kegiatan, memperkuat responsibilitas situasi, dan meningkatkan hubungan positif dengan masyarakat.
Humas Polda