BENGKULU UTARA ,INK – Dalam rangka memeriahkan HUT Desa Arga Mulya ke-40 tahun, Polsek Padang Jaya dengan sukses melaksanakan pengamanan ketat pada acara karnaval yang diadakan di wilayah Desa Arga Mulya. Pengamanan ini dilakukan guna memastikan kelancaran dan keamanan selama acara berlangsung.
Karnaval yang digelar pada hari ini menampilkan berbagai atraksi dan persembahan yang menggambarkan semangat nasionalisme dan kebhinekaan Indonesia. Berbagai kelompok masyarakat dari berbagai lapisan turut berpartisipasi dalam karnaval ini dengan menampilkan kostum-kostum yang kreatif dan mengangkat tema-tema sejarah serta budaya Indonesia. Rabu (27/09/2023)
Kapolsek Padang Jaya IPTU Ratno, S.H., menyatakan, Kami sangat bangga dapat berkontribusi dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama perayaan karnaval memperingati HUT Desa Arga Mulya ke-40 tahun. Kami telah menerjunkan personel di beberapa titik yang memadai untuk mengawasi dan mengontrol situasi sepanjang rute karnaval.
“Pengamanan yang ketat dilakukan dengan menerapkan berbagai langkah strategis, termasuk penempatan petugas di titik-titik strategis, pemeriksaan ketat terhadap peserta karnaval dan kendaraan yang terlibat, serta kerja sama yang erat dengan instansi terkait dan masyarakat setempat.” Ucap Kapolsek.
Dengan suksesnya pengamanan karnaval ini, Polsek Padang Jaya Polres Bengkulu Utara membuktikan komitmen dan profesionalisme dalam menjaga keamanan masyarakat pada perayaan-perayaan penting. Semoga semangat kemerdekaan terus membara dan menginspirasi generasi muda untuk menjaga dan memajukan bangsa.(Humas Polda)